Salmon Roll Jamur

|

Visit www.resep-super.com for more info.


Bahan :
250 gr salmon roll
100 gr jamur merang, potong-potong
4 bh bawang merah, iris-iris
2 siung bawang putih, iris-iris
5 bh cabai merah, buang bijinya, iris-iris
1 btg serai, memarkan
4 lbr daun jeruk
2 sdm kecap ikan
50 ml air
1/2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk

Cara Membuat :
1. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah, serai dan daun jeruk hingga layu dan harum.
2. Masukkan jamur merang dan salmon roll, aduk rata.
3. Tambahkan air, kecap ikan, garam dan merica bubuk, aduk rata, masak hingga matang, angkat.

Untuk 5 orang

Oseng Daun Pepaya

|

Visit www.resep-super.com for more info.


Bahan :
350 gram daun pepaya
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
100 gram kelapa, dikupas lalu diparut kasar

Bumbu Halus :
5 butir bawang merah • 3 siung bawang putih
3 buah cabai merah • 1 sendok teh terasi
1 sendok teh ketumbar • 1/2 sendok teh garam
1 sendok teh gula merah

Cara Membuat :
1. Remas-remas daun pepaya, tambahkan 3 sendok makan garam sampai airnya keluar dan daun layu. Cuci bersih lalu rebus hingga matang.
2. Peras daun pepaya kemudian iris halus.
3. Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas sampai matang. Masukkan kelapa parut, aduk hingga bumbu merata.
4. Tambahkan daun pepaya dan santan lalu masak sampai matang dan bumbu meresap.

Untuk 6 porsi

Sayur Udang Godog

|

Visit www.resep-super.com for more info.


Bahan:
300 gr udang, kupas
2 sdm minyak goreng
150 gr cabai hijau, iris serong
50 gr cabai merah, iris serong
2 cm lengkuas, memarkan
2 lbr daun salam
15 mata petai
750 ml santan
2 bh tomat, potong-potong
20 btr telur puyuh rebus, kupas

Haluskan:
5 bh bawang merah
3 siung bawang putih
4 btr kemiri
2 sdt garam
1 sdt gula merah
1 sdt gula pasir

Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum. Masukkan udang, aduk-aduk sampai udang berubah warna.
2. Masukkan cabai merah, cabai hijau, lengkuas, daun salam, petai, santan, dan tomat, masak sambil sekali-sekali diaduk agar santan tidak pecah.
3. Kecilkan api, masukkan telur puyuh, masak sampai matang dan bumbu meresap.

Sayur Asem Komplit

|

Visit www.resep-super.com for more info.


Bahan I:
75 gr kacang panjang, potong 2 cm
75 gr labu siam, potong dadu
1 bh jagung, potong bulat dan potong 2 bagian
50 gr kacang tanah kulit, cuci bersih
75 gr melinjo
50 gr daun melinjo
75 gr nangka muda, potong serasi
3 bh cabai merah, belah 2 bagian dan potong menjadi 2
3 cm lengkuas, memarkan
3 lbr daun salam
75 gr asam muda, kerik, memarkan
1000 ml air
5 sdm gula pasir
3 sdt garam

Bahan II ( Haluskan ):
7 bh bawang merah
3 siung bawang putih
3 bh cabai merah
50 gr kacang tanah

Bahan III (rendam dan aduk ):
25 gr asam jawa
100 ml air panas

Cara Membuat:
1.Rebus air beserta lengkuas, daun salam, asam muda, garam, gula, dan bahan II hingga mendidih.
2.Masukkan semua bahan, masak hingga cukup matangnya.
3.Masukkan bahan III ( airnya saja ), masak hingga matang. Angkat dan hidangkan.

Untuk 6 porsi

Sup Buntut

|

Visit www.resep-super.com for more info.


Bahan:
600 gr buntut sapi, potong menurut ruasnya
2500 ml air
100 gr wortel, potong memanjang 2 cm
150 gr kentang sedang ukurannya, belah empat
1 btg daun bawang, iris halus
2 btg daun seledri, iris halus
1/2 bh pala
3 cm jahe, cincang
minyak goreng

Haluskan:
5 bh bawang merah
3 siung bawang putih
1/2 sdt garam
1/2 sdt lada bubuk

Taburan:
Bawang goreng
Daun bawang iris halus
Seledri iris halus

Cara Membuat:
1. Rebus buntut dengan 1000 ml air sampai terendam, masak hingga mendidih, tiriskan.Buang airnya.
2. Rebus kembali buntut dengan 1500 air bersih, tambahkan jahe, pala, dan daun bawang, rebus hingga lunak dengan api kecil. Ambil buntut, saring kaldunya sebanyak 1000 ml, didihkan, masukkan kembali buntutnya.
3. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan ke dalam rebusan buntut. Tambahkan wortel, dan kentang,. Masak hingga matang.
4. Sajikan, taburi bawang goreng, daun bawang, dan daun seledri di atasnya.

Untuk 4 porsi

Sup Ayam Jamur Kuping Putih

|

Visit www.resep-super.com for more info.


Bahan:
2000 ml air, didihkan
1 ekor ayam kampung
25 gr jamur kuping putih, rendam ± 1 jam, potong-potong
250 gr smoke beef, iris memanjang
1 bh kaldu blok
5 siung bawang putih (± 30 gr), cincang, goreng hingga menjadi minyak
1 btg daun bawang, iris halus
10 btr telur puyuh, rebus, buang kulitnya
1/4 sdt lada bubuk
1/2 sdt garam

Cara Membuat:
1. Didihkan air untuk merebus ayam hingga empuk. Ambil dagingnya kemudian suwir-suwir.
2. Masukkan kembali suwiran daging ayam ke dalam kuah kaldu. Tambahkan telur puyuh, smoke beef, dan jamur kuping putih, biarkan hingga mendidih. Tambahkan garam dan lada.
3. Angkat, sajikan. Taburi minyak goreng bawang putih dan irisan daun bawang.

Untuk 8 porsi

Sup Sari Laut (Soup Seafood)

|

Visit www.resep-super.com for more info.


Bahan:
300 gr cumi, bersihkan, potong kotak 3 cm, kerat-kerat
200 gr udang, kerat punggungnya
5 bh crub stick, iris 3 cm
150 gr tahu cina, potong kotak 2 cm
100 gr caisim, bersihkan
1 btg daun bawang, potong 1 cm
1000 ml air kaldu
minyak untuk menumis
bawang goreng untuk taburan

Haluskan:
3 siung bawang putih, iris halus
1/2 sdt garam
1 sdt lada bubuk
1/4 sdt pala bubuk

Cara Membuat:
1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum. Angkat, sisihkan.
2. Didihkan air kaldu, tuang tumisan bumbu ke dalamnya. Tambahkan tahu, biarkan hingga mendidih.
3. Masukkan cumi, udang, crub stick, dan daun bawang.
4. Masak hingga mendidih dan matang. Tambahkan caisim, aduk sebentar.
5. Angkat, sajikan. Taburi bawang goreng di atasnya.

Untuk 6 porsi